Loading...
Loading...
Tanaman Dalam Ruangan - Dunia desain terus berkembang, tak terkecuali kehadiran beragam bentuk unik planter untuk tanaman. Namun, di antara semua desain tersebut ada beberapa yang mulai banyak digemari. Tidak hanya karena desain dan bentuknya, tetapi juga pengaruhnya bagi tampilan rumah. Beberapa planter tersebut barangkali sudah pernah dilihat atau diterapkan. Bila belum, ini waktu yang tepat untuk menghadirkan tumbuhan dengan lebih cantik dan memukau. Berikut empat planter yang dapat menjadi tren untuk menanam tumbuhan di rumah.
1. Hanging Planter
Tanaman Dalam Ruangan |
Menanam tumbuhan dengan cara menggantung barangkali bukan sepenuhnya hal baru. Namun, hanging planter saat ini tidak hanya untuk menanam tumbuhan di area luar rumah, seperti di teras atau taman, tetapi juga di dalam rumah. Belum lagi, desain dan bentuknya yang dapat langsung menarik perhatian. Dengan begitu, tumbuhan dapat tampil lebih seg dan membuat interior terlihat lebih menarik.
2. Menanam dengan Terbalik
Tanaman Dalam Ruangan |
Sudah pernah melihatnya? Di luar negeri disebut dengan nama upside-down methods. Pot tanaman bagian bawah di lubangi, lalu masukkan tumbuhan dengan cara terbailk. Beberapa merek luar telah ada yang memproduksi pot khusus untuk menanam tumbuhan dengan cara terbalik sehingga tidak perlu lagi melubangi secara manual. Namun, apa pun itu, dengan cara ini menanam bisa menjadi kegiatan yang lebih menyenangkan sekaligus memberikan tampilan unik.
3. Pot dengan Kaki
Tanaman Dalam Ruangan |
Pot yang disertai dengan kaki atau elevated planters juga mulai banyak diminati. Kaki tersebut tidak hanya untuk mendukung tampilan pot atau interior, tetapi juga bermanfaat untuk menciptakan kesan airy dalam ruang. Ruangan tidak akan terlihat penuh atau sempit dengan bentuknya yang terangkat. Pilihan desain pot pun akan beragam sehingga bisa disesuaikan dengan gaya ruangan.
4. Pot Menempel di Dinding
Tanaman Dalam Ruangan |
Wall-mounted planters atau pot yang didesain untuk diletakkan menempel di dinding ini menambah daftar pilihan untuk menanam tumbuhan di dalam rumah. Dengan desainnya yang melekat tersebut, tumbuhan dapat berperan pula sebagai penghias dinding. Di saat bersamaan, tumbuhan dapat membersihkan dan menyegarkan udara.
Loading...